Skitterbot Robot kaki kecil

Kamu suka nakut-nakutin temen kamu dengan serangga ? Nah, dengan robot bernama Skitterbot ini kamu bisa melakukan hal tersebut. Robot kecil ini memiliki enam kaki yang katanya mampu membakar karet pada setiap langkahnya.


Pembuatnya Desk Pets, mengklaim Skitterbot adalah robot berkaki kecil komersial yang tercepat. Robot ini dikendalikan dan juga di isi ulang via USB, membutuhkan 30 menit untuk mengisi baterainya, dan dapat membuatnya bergerak selama 15 menit.

Robot ini tersedia dalam 3 warna dan transparan, dan juga memiliki mata yang menyala. Setiap robot memiliki frekuensi yang berbeda sehingga setiap robot dapat di adu satu sama lain, sama halnya dengan mainan remote control. Skitterbot ini tidak memiliki sensor, dan tampaknya robot ini memang diciptakan untuk robot tipe kecepatan daripada robot pintar.

Hal itu juga diperkuat dengan kemampuan larinya yang sanggup mencapai 1,9 mph sejauh 10 meter. Dan soal harga, robot kecil ini ternyata dibandrol $19.99 yaitu sekitar Rp 180.000. Jika ingin memilikinya menurut kutipan yang ane baca dari Cnet, robot ini sudah dijual di Toys "R" Us, tapi ane kurang tahu apakah sudah tersedia di Indonesia atau belum, jadi tunggu saja aksi Skitterbot Suatu saat nanti.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

BlueSoleil 5.4.277.0

Cara Memotong Subtitle

Merubah Waktu Tampilan Subtitle