Menghilangkan splash Screen Pada Program Portable

Menggunakan program portable memang menyenangkan, karena kita bisa menyimpan sebuah program kesukaan kita didalam flashdisk, dan bisa digunakan tanpa harus melakukan instalasi, tidak hanya itu program portable juga memiliki ukuran atau size yang relatif lebih kecil daripada program yang memerlukan proses instalasi.


Pada saat kita memulai program portable tersebut, biasanya muncul splash screen(sebuah gambar yang tampil sebelum program dijalankan) dan pada gambar tersebut tertulis bahwa program yang akan jalan adalah portable. Nah, bagaimana cara menghilangkan splash screen tersebut, ayo kita mulai langkahnya.


Pertama masuklah kedalam folder program portable kamu, sebagai contoh ane menggunakan program firefox portable, lalu masuklah kedalam folder 'Other' dan masuk lagi kedalam folder 'Source'.


Didalam folder tersebut terdapat file dengan ekstensi .ini , dalam contoh ane FirefoxPortable.ini


Copy file tersebut lalu letakkan satu folder dengan program portable kamu


Selanjutnya, buka file tersebut dengan notepad, pada bagian 'DisableSplashScreen=false' ganti tulisan false menjadi true, setelah itu save.

Coba jalankan program portable kamu, jika splash screennya sudah tidak tampil, maka kamu telah berhasil menghilangkan splash screen pada program portable kamu.

Komentar

portable software mengatakan…
makasih infonya ...
cocok sekali dengan apa yang ada dalam isi blog saya ....
Amad Yasin mengatakan…
yap, sama-sama...
Restu mengatakan…
,, kak, mw nanya, klok kita mau ganti gambar splash screen nya gimana? Mhon d blas . . .
Amad Yasin mengatakan…
@For All Friends > tinggal rename gambar splash screen pilihan kamu ama gambar splash screen aslinya,

dalam contoh di atas, gambar splash screen aslinya bernama FirefoxPortable.jpg

dan kamu tidak perlu merubah apa-apa lagi, tidak perlu merubah DisableSplashScreen menjadi true.
Cukup mengganti FirefoxPortable.jpg dengan gambar yang kamu mau saja..

Semoga Sukses

Postingan populer dari blog ini

BlueSoleil 5.4.277.0

Cara Memotong Subtitle

Merubah Waktu Tampilan Subtitle